Langsung ke konten utama

Postingan

ADA SINGA DALAM DIRIMU

Sering kita mendengar banyak ungkapan motivatif dalam banyak kesempatan seperti menjelang ujian dan lainnya. Bahkan sampai diagendakan kegiatan khusus semacam training motivasi yang isinya fully materi tentang motivasi seperti kiat-kiat sukses, kisah tokoh-tokoh sukses dunia dan sebagainya.  Ungkapan yang sering kita dengar adalah " sebaik-baik manusia adalah mereka yang paling bermanfaat bagi orang lain". خير الناس أنفعهم للناس. Berulang-ulang ungkapan motivasi ini disampaikan agar kita menjadi pribadi yang bermanfaat bagi orang-orang di sekitar kita.  Hakikinya banyak cara untuk kita bisa bermanfaat bagi orang lain. Semisal tidur. Dengan tidur kita sudah bermanfaat bagi orang lain. Minimal sudah tidak ngrasani, tidak liat dan mendengar maksiat, tidak gosip dan sebagainya. Dan yang pasti kalau sudah tidur, kita juga sudah tidak aktif scroll medsos. Dan tentunya ini juga banyak manfaatnya.  Dalam dunia organisasi, sebenarnya kita bisa banyak memberi manfaat bagi o

MANAJEMEN KEPEMIMPINAN ASRAMA

Secara tak sengaja saya melihat sebuah video yang menjelaskan tentang tugas seorang manajer dimana salah satunya adalah PLANNING.  Bagi sebagian orang kata ini tentu saja sudah tidak asing lagi alias familiar. Arti secara etimologis nya adalah perencanaan yakni merencanakan apa yang akan dilakukan selama waktu tertentu.  Salah satu uraian yang cukup membuat saya terkaget adalah tentang planning itu sendiri dimana sering saya temui baik pada diri saya sendiri ataupun di beberapa rencana kerja beberapa organisasi - masih banyak yang "keliru" dalam menyusun planning.  Kesalahan yang umum terjadi adalah ketidaksinkroninan alias tidak nyambung antara perencanaan dengan tujuan yang ingin dicapai. Jadi asal membuat sebuah perencanaan tanpa terlebih dahulu menetapkan tujuan atau target yang ingin dicapai dari planning tersebut. 

SELALU MERASA CUKUP

Hidup ini adalah karunia, pemberian, wahbiyyah. Allah SWT memberikan hidup dan kehidupan ini kepada siapa saja yang dikehendaki. Termasuk kita dikehendaki oleh Allah SWT untuk hidup dalam kehidupan ini.  Karena hidup adalah pemberian maka apa saja yang Allah berikan dan tetapkan untuk diri kita harus kita terima, kita ridho dengan semua pemberian tsb. Misal kita ditetapkan Allah sebagai pria atau wanita. Maka ketetapan ini kita terima dan kita ridho.  Demikian juga dalam aspek lainnya seperti bahasa, warna kulit, asal daerah. Semuanya merupakan ketetapan Allah SWT yg harus kita terima. Termasuk hal yang harus kita terima adalah pemberian Allah yg sifatnya materi seperti uang, harta, property dsb.  Allah SWT berfirman والذي هو أمات وأحيا. والذي هو أضحك وأبكى. والذي هو أغنى وأثنى Dari ayat di atas dapat kita tarik satu kesimpulan bahwa Dia Allah yang menjadikan kita kaya dan cukup.  Ada orang yang memang Allah tetapkan jadi orang kaya baik dengan usaha dan bisnisnya ataupun k

HALAL BI HALAL

Tatkala pandemi covid 19 melanda dunia, semua panik, takut, khawatir, dan stress. Hanya dua orang yang tidak panik dan stress yakni orang yang berilmu dan beriman dan orang gila.  Selain keduanya semuanya panik. Presiden dan wakil serta jajaran menterinya panik dan takut. Gubernur, walikota dan rakyatnya panik.  Apa sebenarnya yang ditakutkan? Virus yang bisa mengantarkan seseorang pada kematian.  Padahal sebelumnya normal semua. Semua bekerja, cari nafkah dan duit buat keluarga, sebagian berbianis. Uang ada. Jabatan ada. Popularitas ada. Lantas kenapa hal yang tidak keliatan menyebabkan kita takut. Padahal malaikat maut mengunjungi kita tiga kali dalam sehari.  Dari peristiwa ini kita ambil beberapa kesimpulan yang nantinya menjadi pemahaman dan pedoman, sbb 1. Sadar posisi / status Siapa kita? Makhluk. Sesuatu yang diciptakan. Sebelumnya tidak ada. Kemudian diadakan.  Kita diciptakan dari sesuatu yang kita sudah sama-sama ketahui.  ألم نخلقكم من ماء مهين. فجعلناه في قرار

TEKNIK MARKETING

Sebuah penelitian menjelaskan bahwa 89% closing penjualan dipengaruhi oleh ATTITUDE yakni SIKAP atau PERILAKU.  Ada sebuah slogan yang sangat menarik dalam dunia marketing yakni "Kesan pertama begitu menggoda, selanjutnya terserah anda". Slogan ini pernah dipopulerkan oleh Merk sebuah parfume Casablanca. Artinya kesan pertama yang harus ditampilkan adalah kesan ramah, humanis, dan hangat. Sebab kesan inilah yang akan sangat berpengaruh pada keputusan yang akan diambil oleh si pembeli.  Sedangkan 11% ditentukan oleh TEKNIS. Hal teknis memang penting seperti adanya brosur, pamflet, poster dan sebagainya. Hal teknis ini hanya sebagai pendukung dan pelengkap saja. 

TIGA MAKNA HALAL

Sering kita mendengar istilah halal. Demikian juga kata halal bi halal pada saat masuk bulan Syawwal pasca bulan Ramadhan. Tradisi halal bi halal sebenarnya tidak kita temui dalam tradisi masyarakat Arab. Tradisi ini adalah tradisi Nusantara yang turun temurun hingg sampai pada kita semua.  Apa sebenarnya makna kata halal? Kata halal secara bahasa setidaknya memiliki tiga makna yakni : 1. Mengurai benang yang kusut 2. Mencairkan yang beku 3. Menyambung yang putus Dari ketiga makna di atas kita bisa menghubungkannya dengan konteks interaksi sosial kemasyarakatan bahwa halal bi halal itu harus memenuhi dua unsur pokok yakni pemberi halal dan peminta halal atau pemberi maaf dan peminta maaf. Keduanya harus saling terbuka dan mengakui. Tidak akan terjadi halal bi halal jika salah satunya tidak terbuka dan legowo.  Ada satu kisah yang bisa jadi pengingat bagi kita semua ketika memasuki bulan Syawwal. Kisah tersebut bermula pada saat Nabi Muhammad SAW turun dari mimbar kemudian b