Langsung ke konten utama

SAMBUTAN WISUDA 2019-2020

Assalamu alaikum wr wb

Yang kami hormati
Pembina yayasan darul madinah, ustadz Muhammad Juweini
Pengawas yayasan, Ustadz Hefni Syarif, M.Pd.I
Para asatidz dan asatidzah Pesantren Putri Tahfidzul Qur'an Darul Madinah Madiun
Para wisudawati SMP-MA Darul Madinah yang berbahagia
Dan para santriwati 
serta para tamu undangan yang berbahagia

Alhamdulillah. Segala puji bagi Allah swt. Atas karunia sehat dan sempat hingga acara ini dapat terselenggara dengan baik. Semoga Allah swt menjaga dan menjauhkan kita semua dari berbagai macam penyakit khususnya corona dengan ikhtiyar memakai masker, cuci tangan, dsb

Wisuda kali ini sangat spesial.
Spesial, karena tahun 2019-2020 lulus, tapi wisudanya di tahun 2020-2021
spesial, karena adanya wabah. sehingga prosesi wisuda ini harus dilakukan dengan dua model yakni offline dan online.

semoga pelaksaan wisuda kali ini dengan segala lebih dan kurangnya tidak mengurangi kekhidmatan prosesi wisuda

Sering kita menyaksikan prosesi wisuda. 
Bisa jadi ini juga merupakan prosesi wisuda kesekian kalinya yang pernah kita ikuti.
Mulai wisuda TK, wisuda SD/MI, Wisuda SMP dan MA
Dan nanti wisuda sarjana, magister, doktor dan wisuda-wisuda lainnya.

Apa sebenarnya makna WISUDA? 
Barangkali pernah mendengar atau membaca arti kata WISUDA.
Makna wisuda adalah
1. Menurut KBBI, wisuda adalah peresmian atau pelantikan yang dilakukan dengan upacara khidmat
2. Ada yang memaknai kata wisuda dengan WIS = SUDAH. SUDAH = WIS.
3. Menurut wikipedia, wisuda adalah upacara peneguhan atau pelantikan bagi seseorang yang telah menempuh pendidikan. Di kalangan akademik, wisuda merupakan penanda kelulusan mahasiswa yang telah menempuh masa belajar pada suatu universitas

Namun kata wisudasekarang tidak hanya digunakan untuk sekolah tinggi atau universitas. Mulai tingkat TK pun saat ini sudah melakukan prosesi WISUDA.

Pada kesempatan yang berbahagia ini, ijinkan kami menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan WISUDA.

Pertama, wisuda adalah tanda selesainya masa belajar pada tahap tertentu. seperti tahap/jenjang SMP dan MA. Dengan wisuda, berarti belajar di darul madinah sudah selesai.

Kedua, wisuda adalah tanda kesyukuran. Bersyukur karena Allah swt memberikan kita kekuatan, kesehatan dan kemampuan selama menuntt ilmu. Capek, lelah, marah semua mampu kita lalui hingga kita mencapai target waktu dan target mutu yang telah ditentukan oleh lembaga. alias tidak mrotol di tengah jalan. itu artinya antum semua layak dan pantas di-WISUDA. Karena kemampuan dan kesabaran antum dalam menuntut ilmu hingga selesai.

Ketiga, wisuda memang berarti telah usai. namun dalam Islam, tidak ada kata usai dalam menuntut ilmu. sebagaimana sabda Nabi Muhammad saw,
 "tuntutlah ilmu mulai dari buaian sampai liang lahat atau sampai kita mati. Masih panjang perjalanan antum dalam menuntut ilmu hingga suatu saat antum semua menjadi "orang yang bermanfaat bagi orang lain. 

Akan bermanfaat, karena punya ssuatu yang bisa diberikan. Sedangkan tidak punya sesuatu, maka tidak akan bisa memberikan apa-apa
فاقد الشيئ لايعطي
Tidak punya apa-apa berarti tidak bisa memberi apa-apa

Keempat, dengan wisuda berarti antum semua punya tanggung jawab keilmuan dan tanggung jawab moral. lebih-lebih antum semua adalah seorang santri. Pada diri santri melekat predikat kesholehan, melekat predikat keilmuan. Sehingga selesai dari pondok ini, antum semua tetap harus menjaga nama baik lembaga baik dengan sikap, ucapan dan prilaku antum semua.


terakhir, kami ucapkan selamat dan semoga Allah swt memberkahi antum semuanya dimanapun nantinya antum berkiprah. Aamiin yaa rabbal alaamiin


Wassalamu alaikum wr wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CERITA SI SATU SEMESTER

Mondok di masa Pandemi ini memang full perjuangan. Semua serba baru. Kebijakan baru. Aturan baru dan serba baru lainnya.  Di masa normal santri baru masih bisa dijenguk setelah masa 40 hari. Setelah itu berturut-turut setiap bulan masih bisa dijenguk. Utamanya para santri yang rumahnya cukup dekat dan bisa dijangkau dengan kendaraan pribadi.  Di masa Pandemi ini sama sekali tidak ada penjengukan. Penyesuaian kebijakan dengan kebijakan pemerintah karena adanya covid 19. Hanya telpon dan video call yang setiap pekan bisa sedikit mengurangi rasa rindu dengan ayah bunda, kakak adik dan sanak family semuanya. Mereka mampu bertahan? Jawabannya ya. Mereka mampu melewati itu semua. Mereka mampu menahan kangen dan rindu walaupun  sesekali diselingi dengan derai air mata dan keluh kesah.  Ya. Mereka mampu melewati itu semua. Mereka sudah mulai bisa mandiri, kuat mentalnya, kuat perasaannya.  Jangan ditanya apakah mereka tidak kangen. Jangan ditanya apakah mereka tidak ingin pulang? J

PONDOK TAHFIDZ PUTRI DARUL MADINAH MADIUN TP. 2020-2021

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته PESANTREN TAHFIDZUL QUR'AN SMP-MA DARUL-MADINAH HIDAYATULLAH MADIUN "Komitmen pada Pembentukan Karakter, Tahfidzul Qur'an & Akademik yang Unggul" 📚 Telah Membuka Penerimaan Santri Baru Tahun Pelajaran 2020/2021📚 (KHUSUS PUTRI) 🔵 TANGGAL PENDAFTARAN: Gelombang Reguler :  Januari 2020 - Juni 2020 ⏰ Waktu: _08.00-14.00 _(Senin -  Sabtu 👥 Kuota Terbatas     - _SMP Putri_: 35 Santri     - _MA  Putri_: 25 Santri 📝 Tes online dari rumah 🗣 Pengumuman Hasil Tes  Sepekan setelah tes 🔵 SYARAT PENDAFTARAN _MENYERAHKAN BERKAS:_ ☑ Photo copy rapor kelas 5 (jenjang SMP), rapor kelas 8 (jenjang MA) ☑ Photo copy KK dan akte kelahiran @2 lembar ☑ Mengisi formulir pendaftaran ☑ Mengisi lembar observasi ☑ Mengisi formulir kesanggupan biaya ☑ Menandatangani surat pernyataan ☑ Membayar uang pendaftaran Rp 250.000 ✍ CARA PENDAFTARAN ✅ Online melalui WA: *081313836275* 🔵 PROGRAM & FASILITAS *Program Un

PPDB PESANTREN PUTRI TAHFIDZUL QUR'AN HIDAYATULLAH MADIUN

PESANTREN PUTRI TAHFIDZUL QUR'AN HIDAYATULLAH MADIUN SMP-MA DARUL MADINAH "Komitmen pada Pembentukan Karakter, Tahfidzul Qur'an & Akademik yang Unggul" Telah Membuka Penerimaan Santri Baru Tahun Pelajaran 2021/2022 (KHUSUS PUTRI) TANGGAL PENDAFTARAN: Gelombang INDENT :  Agustus 2020 - 15 Desember 2020 ⏰ Waktu: 08.00-14.00 Senin -  Sabtu 👥 Kuota Terbatas     SMP Putri : 64 Santri     MA  Putri : 50 Santri 📝 Tes online dari rumah 🗣 Pengumuman Hasil Tes  Sepekan setelah tes 🔵 SYARAT PENDAFTARAN ☑ Photo copy rapor kelas 5 (jenjang SMP), rapor kelas 8 (jenjang MA) ☑ Photo copy KK dan akte kelahiran @2 lembar ☑ Mengisi formulir pendaftaran ☑ Mengisi lembar observasi ☑ Mengisi formulir kesanggupan biaya ☑ Menandatangani surat pernyataan ☑ Membayar uang pendaftaran Rp 250.000 ✍ CARA PENDAFTARAN ✅ Online melalui WA: 081313836275 🔵 PROGRAM & FASILITAS Program Unggulan: ✅ Tahfizh Al-Qur'an ✅ Qira'atul-Kutub ✅ Takhassus 30 Juz Program Penunjang: ✅