Sambutan ini disampaikan pada momen pembagian bingkisan dan THR kepada pegawai yayasan Darul Madinah Madiun pada tanggal 4 Mei 2021 di Pesantren Putri Tahfidzul Qur'an Hidayatullah Madiun Jawa Timur.
1. Selama libur mari kita isi dengan amal ibadah dan amal Sholeh agar terjadi peningkatan kualitas Ruhiyah dan kualitas iman pada diri kita semua. Sehingga kita dimasukkan dalam golongan Muttaqin.
2. Kami ucapakan selamat hari raya idul Fitri 1442 H.
3. Ada beberapa tugas yang harus kita lakukan selama liburan. Diantaranya
a. Like and share semua postingan Darul Madinah Madiun mulai dari Facebook, fanpage dan instagram
b. Semua pegawai wajib subcribe Chanel youtube darul Madinah Madiun.
c. Jauhkan diri kita dari memasang status yang sifatnya alay, lebay dan keluh kesah. Sebab salah satu kepercayaan masyarakat bisa terwujud dg melihat status dan postingan ustadz/ah.
4. Ada peluang kebaikan yang kita harus ambil bagian di dalamnya
a. Infak, shodaqoh dan wakaf
b. Urunan Qurban
Sampai saat ini Yayasan menanggung hutang sebesar 1,3 M.
Untuk melunasi hal tsb, maka perlu dukungan kita semua. Baik dukungan doa, moril dan materil.
5. Ma'had Aly akan kita mulai tahun ajaran 2021-2022 dg kuota hanya 10 Mahasantri.
6. Kuota PPDB belom terpenuhi. Kerjasama dan bantuan dari kita semua sangat penting. Baik secara langsung maupun tidak langsung.
Semoga Allah SWT memberikan kekuatan iman dan Islam hingga hari kita dipenuhi dengan kebaikan dan amal Sholeh. Aamiin
Komentar